Memulai masa kuliah merupakan momen yang tidak terlupakan bagi mahasiswa baru. Beberapa jurusan mengharuskan mahasiswa memiliki perlengkapan tertentu sejak awal perkuliahan, salah satunya adalah Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV).
Jurusan kuliah memiliki keunikannya masing-masing, termasuk jurusan DKV. Jika ingin melanjutkan pendidikan tinggi di jurusan DKV, sebaiknya kamu mengetahui dan mempersiapkan perlengkapan yang diperlukan untuk mendukung perkuliahan.
Alat-alat perkuliahan ini wajib dimiliki mahasiswa DKV untuk mengerjakan tugas dan ujian. Apa saja perlengkapan mahasiswa DKV? Sebagai salah satu jurusan terfavorit di Institut Teknologi Batam (ITEBA), berikut ini beberapa perlengkapan mahasiswa DKV yang telah ITEBA rangkum!
5 Perlengkapan Mahasiswa DKV untuk Mendukung Perkuliahan
1. Pulpen dan pensil
Selayaknya mahasiswa pada umumnya, mahasiswa DKV memerlukan pulpen untuk mencatat kegiatan-kegiatan penting yang diutarakan oleh dosen. Selain memerlukan pensil, mahasiswa DKV juga perlu memiliki pensil.
Kamu tidak perlu mempunyai semua pensil mulai dari pensil H, pensil B, hingga pensil 2B. Sebaiknya, pensil yang dipilih adalah HB, 2B, 4B, 8B, F, 2H, dan 4H. Dengan kata lain, kamu bisa memilih pensil berdasarkan kelipatannya. Akan tetapi, jika memiliki uang lebih, kamu bisa membeli semua pensil. Cari alat DKV yang ditawarkan dengan harga yang cukup affordable dan pastikan awet saat digunakan.
2. Sketchbook
Sketchbook atau buku sketsa akan sering digunakan dalam Jurusan DKV. Jenis kertas sketchbook bermacam-macam, contohnya kertas tipis, tebal, kasar, dan halus. Ukurannya pun beragam, mulai dari ukuran sketchbook A5 hingga A3. Biasanya, sketchbook yang lebih sering digunakan adalah ukuran A3 dengan kertas tebal dan halus.
Selain sketchbook, di Jurusan DKV kadang kala kamu menggunakan kertas satuan, seperti kertas padalarang (teksturnya kasar menyerupai kanvas, namun lebih tipis), kertas HVS, dan art paper. Sebelum membeli, pastikan kamu meminta masukkan kepada beberapa senior ataupun dosen agar kertas yang dibeli tidak terbuang percuma.
3. Penggaris
Penggaris adalah alat DKV yang penting untuk membuat garis lurus. Ukuran penggaris yang wajib dimiliki oleh mahasiswa DKV adalah penggaris kecil (15cm) dan besar (50cm). Dengan dua ukuran berbeda, kamu akan merasakan kemudahan saat menggambar. Jika ingin memiliki penggaris dengan ukuran yang lengkap, kamu bisa beli penggaris ukuran 30cm. Pilihlah ukuran penggaris dari besi yang tebal agar lebih awet.
4. Drawing pen
Drawing pen adalah senjata utama mahasiswa DKV. Fungsi drawing pen adalah menebalkan garis yang telah disketsakan oleh pensil. Ada beragam ukuran drawing pen, seperti 0.05,0.2,0.4, dan 0.7. Pilih ukuran yang kamu butuhkan. Selain itu, pastikan merek drawing pen yang kamu pilih sesuai dengan kebutuhan.
5. Drawing bag/tabung gambar
Drawing bag atau tabung gambar adalah tempat kamu menyimpan karya. Biasanya, kebutuhan drawing bag dapat disesuaikan dengan kebijakan dosen. Kadang kala, ada sebagian dosen yang tidak suka melihat karya mahasiswa melengkung sehingga kamu perlu membeli drawing bag. Namun, ada sebagian dosen yang merekomendasikan tabung gambar agar lebih praktis.
Itulah lima perlengkapan mahasiswa DKV yang harus kamu ketahui. Pastikan kamu telah mempersiapkan alat-alat DKV sebelum duduk di jurusan tersebut, ya.
Jika kamu memiliki passion di bidang desain grafis, gemar berkreasi dengan warna dan bentuk dan ingin melanjutkan pendidikan tinggi di jurusan DKV, namun belum menemukan universitas yang tepat, Institut Teknologi Batam (ITEBA) bisa menjadi jawabannya.
Banyak kemudahan yang ditawarkan saat mendaftar, mulai dari bebas biaya pendaftaran, cashback hingga Rp500.000, kemudahan pembayaran biaya awal yang bisa dicicil hingga 3x, sampai kesempatan mendapatkan beasiswa!
Yuk, tunggu apalagi, segera daftarkan diri kamu di sini!