Video call menjadi fitur handphone (HP) yang esensial saat pembatasan aktivitas di luar rumah akibat COVID-19. Namun, video call dapat membuat HP lebih mudah panas. Berikut ini cara agar HP tak mudah panas saat video call yang telah ITEBA rangkum.
Di tengah COVID-19, pembatasan interaksi masih menjadi hal yang utama untuk mencegah penularan pandemi virus corona. Hal itu membuat video call menjadi fitur handphone (HP) yang paling diandalkan, tak terkecuali untuk belajar di rumah. Intensitas video call yang lebih banyak dari biasanya tak jarang membuat HP lebih mudah panas.
Untuk mencegah HP cepat panas dan baterai lebih mudah habis, berikut lima cara yang telah ITEBA rangkum.
5 Cara agar HP Tidak Mudah Panas saat Video Call
1. Kosongkan RAM
Untuk membuat HP tidak mudah panas, kamu bisa mengosongkan RAM atau Random Access Memory. Hal itu bisa kamu lakukan dengan menutup semua aplikasi yang sedang berjalan sebelum melakukan video call. Dengan demikian, kamu bisa melakukan video call tanpa hambatan apa pun.
2. Atur kecerahan layar agar lebih rendah
Layar adalah komponen utama HP yang dapat menghabiskan daya baterai. Kecanggihan HP masa kini membuat kamu bisa mengatur kecerahan layar, menggunakan kecerahan adaptif, mengurangi kecepatan refresh layar, dan mengurangi waktu penguncian layar. Untuk mencegah HP panas, kamu bisa matikan kecerahan adaptif ponsel dan atur kecerahan layar tidak lebih dari 50%.
3. Hindari sinar matahari langsung
Sinar matahari dapat menjadi salah satu penyebab sumber panas eksternal. Hal ini bisa berpengaruh terhadap komponen internal perangkat kamu. Untuk mencegah HP mudah panas, kamu bisa menghindarinya dari paparan sinar matahari langsung.
4. Copot pemasangan semua aplikasi pendingin
Jika kamu sudah download aplikasi pendingin HP, sebaiknya un-install aplikasi tersebut. Pasalnya, aplikasi ‘pendingin’ tidak pernah berfungsi, bahkan sebagian aplikasi tersebut justru digunakan untuk mencuri data pribadi.
5. Gunakan WiFi
Saat melakukan video call, kamu dapat mengaktifkan mode pesawat atau airplane mode. Hal itu akan membuat antena operator dinonaktifkan sehingga mengurangi suhu ponsel. Jika kamu video call dengan menggunakan data ponsel, biasanya HP akan lebih mudah panas dan baterai juga lebih cepat habis.
Itulah lima cara agar HP tidak mudah panas saat video call. Pastikan kamu telah melakukan langkah-langkah di atas sebelum kuliah daring dengan HP.
Kamu tertarik melanjutkan pendidikan di bidang Sains & Teknologi? Yuk, daftarkan diri di Institut Teknologi Batam.
Kunjungi website ITEBA dan lakukan pendaftaran mahasiswa baru di sini dan dapatkan penawaran menariknya!