Selasa, 11 Juli 2023 – Institut Teknologi Batam (ITEBA) mendapatkan kunjungan istimewa dari perwakilan PGNCOM Batam, sebuah perusahaan penyedia jaringan serat optik yang handal dan berkapasitas besar. Rombongan PGNCOM yang terdiri dari Firman Sumantri S.T sebagai Manager RO Batam, Melissa Elisabeth Runtukahu S.I.Kom sebagai Sr. Account Executive, Angga Rais Satya Hutama S.I.Kom sebagai Account Executive, dan Yosep Bakhtiar S.M sebagai Sales Support, disambut langsung oleh sejumlah tim pengelola manajemen ITEBA.
Kehadiran PGNCOM sebagai penyedia layanan TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) yang kuat di industri, baik domestik maupun internasional, menandai upaya mereka untuk menjalin kerjasama yang lebih erat dengan institusi pendidikan tinggi di Batam, salah satunya dengan kampus ITEBA.
Dalam pertemuan yang berlangsung, beberapa poin penting dibahas. Salah satunya adalah penjajakan kerjasama dan kolaborasi dalam pengembangan pembelajaran melalui pemanfaatan kebijakan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang digagas oleh Kemendikbud Ristek. ITEBA berharap dapat memanfaatkan dukungan PGNCOM dalam hal fasilitas laboratorium komputer, termasuk permintaan narasumber, pelatihan bagi mahasiswa dan dosen, serta dukungan teknologi lainnya.
PGNCOM yang telah memiliki jaringan serat optik yang luas, mulai dari Batam hingga Surabaya, dan bahkan mencapai wilayah internasional, siap memenuhi kebutuhan pelanggan dari berbagai daerah. Melalui anak perusahaannya, PGAS International, PGNCOM juga berkomitmen untuk melayani pelanggan di luar negeri.
Kerjasama antara ITEBA dan PGNCOM diharapkan dapat membawa inovasi dan perkembangan teknologi yang signifikan dalam dunia pendidikan dan industri. Dalam hal ini, ITEBA berpotensi menjadi pusat penelitian dan pengembangan teknologi di Batam dengan dukungan kuat dari PGNCOM.
Wakil Rektor 1 ITEBA, Dr. Eng Ansarullah Lawi mengungkapkan kegembiraannya atas kesempatan ini dan berharap kerjasama yang terjalin dapat memberikan manfaat yang besar bagi mahasiswa, dosen, dan masyarakat luas. Sementara itu, perwakilan PGNCOM menyatakan komitmen mereka untuk mendukung inisiatif pendidikan dan teknologi yang inovatif di ITEBA.
Dengan kolaborasi ini, ITEBA dan PGNCOM berharap dapat menciptakan lingkungan pembelajaran yang lebih interaktif, fasilitas yang lebih canggih, dan peluang pengembangan karier yang lebih baik bagi mahasiswa ITEBA di era digital ini.