ASMAN ABNUR pengusaha dan politisi terkemuka dari Kepulauan Riau mendapat piagam tanda kehormatan Satyalancana Kepariwisataan dari presiden RI, Joko Widodo. Penghargaan disampaikan melalui Surat Keputusan Presiden Nomor 58 Tahun 2022, Rabu (17/8/2022).
Penyerahan penghargaan kepada Asman Abnur dilakukan di halaman depan Gedung Saptapesona, Kementerian Pariwisata, Jakarta.
Asman Abnur adalah tokoh masyarakat Kepri yang berkiprah di panggung nasional. Ia berlatar belakang pengusaha sekaligus politisi. Ia pernah menjadi wakil wali kota Batam, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dan saat ini anggota DPR RI.
Tanda kehormatan Satyalancana Kepariwisataan untuk Asman Abnur karena ia dinilai berperan aktif mencetak sumberdaya manusia sektor industri pariwisata dan mendirikan Batam Tourist Polytechnic (BTP) dan menciptakan lapangan kerja dengan mendirikan gerai usaha bidang food and beverage bagi lulusannya.
Hal itu berkontribusi besar dalam melahirkan generasi SDM yang kompeten, unggul, serta berkualitas yang dapat meningkatkan industri pariwisata untuk mendorong kemandirian pembangunan kepariwisataan nasional.
Duta Besar Indonesia untuk Portugal Rudy Alfonso, tidak hanya memuji kualitas lulusan BTP tapi juga merekomendasikan lulusan BTP di kedutaan Indonesia di Madrid, Spanyol.
“Selamat dan Sukses Untuk Bapak Dr. H. ASMAN ABNUR S.E., M.Si. untuk Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Kepariwisataan Tahun 2022 Dari Presiden Republik Indonesia.”