Manajemen Rekayasa

Manajemen Rekayasa/Engineering Management adalah suatu cabang keilmuan yang telah diakui oleh ABET (Accreditation Board for Engineering and Technology). Manajemen Rekayasa (Engineering Management) melibatkan penggabungan keilmuan teknik/rekayasa dengan ilmu manajemen untuk menyelesaikan tantangan dalam sistem yang kompleks. Aspek keilmuan teknik dari Manajemen Rekayasa terlihat melalui penerapan matematika dan ilmu pengetahuan alam dalam memanfaatkan material dan sumber daya dalam pengembangan teknologi. Sementara itu, aspek keilmuan manajemen muncul dalam penerapan ilmu-ilmu pendukung keputusan untuk mencapai tujuan organisasi, seperti analisis finansial dan manajemen sumber daya manusia.

Salah satu contoh penerapan Manajemen Rekayasa dalam sistem kompleks adalah pada industri. Pada industri, terdapat proses dari hulu sampai hilir, mulai dari inovasi, perancangan, produksi, logistik, pemasaran, hingga konsumsi produk. Manajemen Rekayasa dapat diterapkan dalam semua tahapan tersebut, namun fokus yang lebih tepat adalah pada tahap hulu. Pada tahap ini, Manajemen Rekayasa berperan dalam riset dasar untuk mengetahui kebutuhan manusia saat ini dan masa depan serta mendesain produk atau jasa yang dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Proses inovasi ini menggabungkan ilmu rekayasa dan manajemen untuk menciptakan solusi yang optimal.

Visi Keilmuan Program Studi Manajemen Rekayasa ITEBA

“Menjadi Program Studi unggul di bidang manajemen rekayasa, menjadi rujukan rumpun ilmu yang sejenis di indonesia dan berperan aktif dalam pengembangan teknologi Industri Kemaritiman Tahun 2025.”

Misi Program Studi Manajemen Rekayasa ITEBA

  1. Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan dan pengajaran di bidang manajemen rekayasa Industri Kemaritiman yang dapat menghasilkan lulusan yang unggul di bidangnya.
  2. Menyelenggarakan dan mengembangkan penelitian di bidang manajemen rekayasa Industri Kemaritiman yang berbasis kearifan lokal.
  3. Mengaplikasikan berbagai keahlian dan keilmuan melalui pengabdian kepada masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
  4. Menjadi agen pembaharu dalam mendorong kemandirian pembangunan SDM di bidang manajemen rekayasa Industri Kemaritiman.
  5. Berperan sebagai simpul utama jejaring pendidikan tinggi manajemen rekayasa dengan Industri Kemaritiman di Indonesia.

Tujuan Program Studi Manajemen Rekayasa ITEBA

  1. Menghasilkan lulusan di bidang manajemen rekayasa Industri Kemaritiman yang memiliki kompetensi, integritas, dan daya saing di tingkat nasional dan internasional.
  2. Terwujudnya budaya meneliti di lingkungan program studi manajemen rekayasa Industri Kemaritiman yang mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan dapat memberikan solusi terhadap permasalahan bangsa.
  3. Terwujudnya pengelolaan program studi yang profesional, efektif dan efisien, yang dapat memberdayakan SDM, sarana, prasarana, dan dana yang optimal.
  4. Menyediakan SDM terdidik untuk memenuhi kebutuhan dan support industri.
  5. Terwujudnya Good Corporate Gorvernance yang accountable, efektif dan efisien.

Profil Lulusan

  1. Lulusan prodi Manajemen Rekayasa mampu memetakan keinginan konsumen/ pasar, menggagas pengembangan bisnis serta kewirausahaan yang berwawasan global.
  2. Lulusan prodi Manajemen Rekayasa mampu menerapkan skill dan pengetahuan manajemen rekayasa dalam pengoperasian serta perbaikan sistem melalui pengendalian suatu proyek manajemen.
  3. Lulusan prodi Manajemen Rekayasa mampu menggagas inovasi, teknologi dan rantai pasok Industri Kemaritiman.
  4. Lulusan Prodi Manajemen Rekayasa Mempunyai kemampuan untuk menyaring informasi, keinginan untuk terus belajar serta membuka wawasan diri untuk kemajuan profesi manajemen rekayasa.

Kurikulum

Selain mengupas manajemen operasional pabrik, kurikulum program studi Manajemen Rekayasa berorientasi ke arah perancangan/ disain, pemberian nilai tambah suatu produk, sehingga suatu produk akan mengikuti perkembangan teknologi dan ekspektasi pengguna (pasar). Hal ini memerlukan sinergi antar fungsi engineering/ disain, sistem termasuk juga bagian non tehnik seperti pemasaran, keuangan, project management. Pensinergian/ pengkombinasian cabang keilmuan rekayasa & manajemen ini dituangkan dalam kurikulum Manajemen Rekayasa yang terintegrasi serta berbasiskan “link & match”.

Untuk mempersiapkan lulusan yang siap pakai dalam tantangan era revolusi industri 4.0, kurikulum yang digunakan dalam pembelajaran pada program studi Manajemen Rekayasa mengacu pada Kurikulum KKNI dan Outcome Based Education (OBE)dengan pendekatan pada pembekalan mahasiswa bukan saja pada penilaian administratif/ struktural.

Kurikulum Program Studi Manajemen Rekayasa

Mata Kuliah Program Studi Manajemen Rekayasa

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
61 1 EM1101 Kalkulus I 3 Download
65 2 EM1103 Fisika Dasar 4 Download
66 3 EM1105 Kimia Dasar 2 Download
67 4 EM1201 Pengantar Manajemen Rekayasa 2 Download
68 5 EM1203 Menggambar Teknik 2 Download
69 6 EM1205 Praktikum Menggambar Teknik 1 Download
70 7 EM1601 Wawasan Kemaritiman 2 Download
71 8 EM1603 Bahasa Indonesia 2 Download
72 9 EM1605 Agama 2 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
72 1 EM1102 Kakulus II 3 Download
73 2 EM1104 Fisika Dasar II 2 Download
74 3 EM1106 Praktikum Fisika Dasar 1 Download
75 4 EM1108 Kimia Dasar II 2 Download
76 5 EM1110 Praktikum Kimia Dasar 1 Download
77 6 EM1112 Teori Probabilitas 3 Download
78 7 EM1202 Material Teknik 2 Download
79 8 EM1602 Pengantar Rekayasa & Desain 2 Download
80 9 EM1302 Pemograman Komputer 2 Download
81 10 EM1304 Praktikum Pemograman Komputer 1 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
81 1 EM2101 Aljabar Linier 2 Download
82 2 EM2103 Statistika 3 Download
83 3 EM2201 Estimasi Biaya 2 Download
84 4 EM2203 Proses Manufaktur 2 Download
85 5 EM2205 Praktikum Proses Manufaktur 1 Download
86 6 EM2207 Riset Pasar 2 Download
87 7 EM2401 Praktikum PMR I 2 Download
88 8 EM2209 Mekanika Teknik 2 Download
89 9 EM2601 Bahasa Inggris 2 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
89 1 EM2102 Kalkulus III 3 Download
90 2 EM2202 Metode Kuantitatif 3 Download
91 3 EM2204 Manajemen Teknologi 3 Download
92 4 EM2206 Analitik Data 2 Download
93 5 EM2208 Pratikum Analitik Data 1 Download
94 6 EM2402 Perancangan & Pengembangan Produk 2 Download
95 7 EM2404 Praktikum PMR II 2 Download
96 8 EM2406 Manajemen Strategi & perencanaan 2 Download
97 9 EM2210 Ergonomi & Dasar- dasar Rekayasa Faktor Manusia 2 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
97 1 EM3201 Manajemen Operasi & Rantai Pasok 3 Download
98 2 EM3203 Simulasi & Pemodelan 3 Download
99 3 EM3205 Manajemen proyek 3 Download
100 4 EM3207 Ekonomi manajerial & Strategi Bisnis 3 Download
101 5 EM3401 Perancangan kesehatan & keselamatan kerja 2 Download
102 6 EM3403 Prancangan Organisasi & Proses Bisnis 2 Download
103 7 EM3601 Kewarganegaraan 2 Download
104 8 EM3603 Pancasila 2 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
104 1 EM3402 Metodologi Penelitian 3 Download
105 2 EM3502 Kerja Praktek Manajemen Rekayasa 2 Download
106 3 EM3202 Analisis Resiko & Pembiayaan Proyek 3 Download
107 4 EM3204 Rekayasa Kualitas 3 Download
108 5 EM3602 Kode Etik & Etika Profesional 2 Download
109 6 EM3206 Manajemen Sumber daya Manusia 2 Download
110 7 EM3604 Isu Lingkungan 2 Download
111 8 EM3606 Technopreneurship 2 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
48 1 EM4201 Pilihan Program Studi I 3 Download
49 2 EM4203 Pilihan Program Studi II 3 Download
50 3 EM4205 Pilihan Program Studi III 3 Download
51 4 EM4207 Pilihan Program Studi IV 3 Download
52 5 EM4209 Pilihan Program Studi V 3 Download
53 6 EM4211 Pilihan Program Studi VI 3 Download
54 7 EM4213 Pilihan Program Studi VII 2 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
54 1 Pertukaran Mahasiswa 20 Download
55 2 Magang/praktik kerja 20 Download
56 3 Asistensi mengajar di suatu satuan pendidikan 20 Download
57 4 Penelitian/riset di suatu instansi/ institusi 20 Download
58 5 Melakukan proyek kemanusiaan 20 Download
59 6 Kegiatan wirausaha 20 Download
60 6 Studi/proyek independen 20 Download
61 7 Membangun desa/kuliah kerja nyata tematik 20 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
61 1 EM4602 Perancangan Sistem Rekayasa Terpadu 2 Download
62 2 EM4504 Tugas Akhir MR 4 Download
63 3 EM4604 Hukum- Hukum Manajemen Rekayasa 2 Download

wdt_ID No Kode MK Mata Kuliah SKS RPS
63 1 EM4201 Intelijen Pasar 3
64 2 EM4203 Peramalan Teknologi 3
65 3 EM4205 Rekayasa Nilai 3
66 4 EM4207 Manajemen Kontrak 3
67 5 EM4209 Strategi Pemasaran 3
68 6 EM4211 Asesmen Teknologi 3
69 7 EM4213 Sistem Pengadaan & Outsourcing 3
70 8 EM4215 Kapita Selekta Manajemen Rekayasa 3
71 9 EM4217 Inovasi model bisnis 3
72 10 EM4219 Green Supply Chain 3
73 11 EM4221 Sustainable Supply Chain 3
74 12 EM4223 Sustainable Marketing Planning 3
75 13 EM4225 Rekayasa sistem 2
76 14 EM4227 System Thinking 2
77 15 EM4229 Ekonomi Teknik 3
78 16 EM4231 Analisis Keputusan 2
79 17 EM4233 Sifat Mekanik 3
80 18 EM4235 Rekayasa Material 3