Dr. Eng. Ansarullah Lawi, Wakil Rektor 1 Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni Institut Teknologi Batam (ITEBA), diundang sebagai tamu dalam program podcast TamuKita di Seila FM pada hari Selasa tanggal 21 Maret 2023. Dalam program yang dipandu oleh Pak Badri ini, Beliau berbagi pengalaman inspiratif tentang bagaimana dapat berhasil mendapatkan kesempatan lanjut studi S2 dan S3 di Kyushu University, Jepang pada tahun 2005 meskipun dengan berbagai keterbatasan yang ada pada saat itu.
Dalam ceritanya, Warek 1 ITEBA menyampaikan bagaimana Beliau pantang menyerah dan terus berjuang meskipun banyak halangan dan rintangan yang dihadapinya. Dengan semangat dan tekad yang kuat, Beliau akhirnya berhasil menyelesaikan S3 di bidang Biomekanika, khususnya perancangan Lutut Palsu untuk pasien penderita Osteoarthritis.
Cerita inspiratif Beliau diharapkan dapat memberikan motivasi dan inspirasi bagi generasi muda, khususnya mahasiswa, untuk tidak mudah menyerah dan terus berjuang dalam meraih cita-cita mereka. Dr. Eng. Ansarullah Lawi mengajak semua orang untuk tidak hanya berusaha, tetapi juga memohon dan berdoa kepada Allah SWT agar diberikan kesempatan dan keberhasilan dalam perjuangan mereka.
Wakil Rektor 1 ITEBA juga berharap bahwa keberhasilannya dalam menempuh pendidikan yang lebih tinggi dapat dijadikan sebagai salah satu referensi bagi anak-anak muda sekarang untuk terus meningkatkan kemampuan dan potensi diri, sehingga dapat memberikan kontribusi yang lebih besar bagi bangsa dan negara.
Program podcast TamuKita dengan Wakil Rektor 1, Dr. Eng. Ansarullah Lawi sebagai tamu dapat ditonton rekamannya pada channel Youtube Seila FM berikut di bawah ini. Jangan lewatkan kesempatan untuk mendengarkan kisah inspiratif Beliau dan terinspirasi untuk terus berjuang dalam meraih cita-cita!