Kamis, 20 Juli 2023 – Tim Institut Teknologi Batam (ITEBA) yang dipimpin oleh Bapak Dr. Eng. Ansarullah Lawi, M.Eng selaku Wakil Rektor 1, dan Ibu Dr. Ir. Ririt Dwiputri Permatasari, S.T., M.SI., selaku Dekan Fakultas Teknologi Informasi, berkunjung ke PT Batam Aero Technic (PT BAT) yang berlokasi di Hang Nadim, Batu Besar, Kecamatan Nongsa. Rombongan tersebut juga ditemani oleh Bapak M. Abrar Masril, M.Kom selaku Kaprodi Teknik Komputer, dan Bapak Muhammad Jufri, S.Kom., MM, dosen Prodi Sistem Informasi yang turut hadir pada kunjungan industri ini.
Bersama dengan para dosen, tim ITEBA juga membawa 6 (enam) mahasiswa dari berbagai program studi, diantaranya Almira Yolanda Rahman dari Prodi Manajemen Rekayasa, Brian Adam dari Prodi Teknik Industri, Nabila Azzahra dari Prodi Matematika, Jeremy Andika dari Prodi Teknik Komputer, Raja Syafira Aprilianna dari Prodi Sistem Informasi, Kelvin Chandra dari Prodi Desain Komunikasi Visual, dan Farda Auwalia dari Prodi Matematika.
PT BAT, yang telah beroperasi sejak 2016, memiliki visi untuk menjadi lembaga perawatan pesawat kelas dunia dengan standar tertinggi. Selain fokus pada perawatan dan pemeliharaan pesawat, PT BAT juga mengintegrasikan layanan perbaikan komponen-komponen vital seperti Mesin, Landing Gear, Roda dan Rem, Peralatan Darurat, dan Komponen Avionic, serta menawarkan workshop perawatan.
Tim ITEBA disambut oleh perwakilan PT BAT, Bapak Riki Supriadi Suparman, yang menjabat sebagai Plt. Pembina General Affairs Hanggar Batam Aero Technic, dan Bapak Asido Siterus, Pembina Base Maintenance. Mereka menjelaskan bahwa PT BAT bukan hanya mendukung maskapai penerbangan dalam kelompok Lion Air, tetapi juga menyediakan jasa perbaikan, pemeliharaan, dan suku cadang untuk maskapai penerbangan lainnya.
Selama kunjungan, Bapak Riki Supriadi Suparman memberikan masukan berharga kepada tim ITEBA. Beliau menekankan pentingnya mengembangkan kemampuan berkomunikasi bagi mahasiswa, karena menurutnya, SDM Indonesia tidak kalah dengan SDM asing secara teknis. Pengalaman beliau berinteraksi dengan tim SDM dari Turki yang sebelumnya berkunjung ke PT BAT memberi bukti akan pentingnya keterampilan komunikasi yang baik dalam lingkungan industri penerbangan yang semakin global.
Menyambut saran dari Bapak Riki Supriadi Suparman, Wakil Rektor 1 ITEBA, Bapak Dr. Eng. Ansarullah Lawi, M.Eng, kemudian menawarkan program magang MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) untuk mahasiswa di PT BAT. Usulan ini positif diterima oleh perwakilan PT BAT, dan mereka sepakat untuk membahasnya secara lebih rinci dalam pertemuan berikutnya yang kemungkinan akan berlangsung di kampus ITEBA sebagai balasan atas kunjungan ke PT BAT.
Dengan kunjungan ini, prospek kerja sama antara ITEBA dan PT BAT menjadi terbuka. Program magang yang merupakan salah satu bentuk dari MBKM harapannya berpotensi memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengasah keterampilan teknis dan kemampuan berkomunikasi, yang menjadi modal berharga untuk masa depan profesional mereka di dunia industri yang kompetitif.