Tim akreditasi program studi Teknik Komputer dan Sistem Informasi di Institut Teknologi Batam (ITEBA) mengadakan rapat pada Sabtu, 4 Maret 2023. Kegiatan tersebut berupa pengerjaan bersama Laporan Evaluasi Diri (LED) yang merupakan dokumen penting untuk memperoleh akreditasi dari Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) INFOKOM.
LED ini akan dievaluasi oleh Ketua Majelis Akreditasi LAM INFOKOM, Prof. Zainal Hasibuan, pada tanggal 17-19 Maret 2023 dalam acara workshop atau bimbingan teknis pengembangan dokumen LED dan akreditasi Prodi di gedung kampus ITEBA.
Dalam rapat tersebut, seluruh tim akreditasi berhasil menyelesaikan draf LED meskipun masih perlu adanya penyesuaian halaman dan penggabungan setiap kriteria. Ibu Dekan Fakultas Teknologi Informasi, Dr. Ir. Ririt Dwiputri Permatasari, S.T., M.SI., yang memimpin kegiatan ini, memberikan apresiasi kepada seluruh tim yang telah berkomitmen untuk bekerja di kampus meskipun pada hari libur.
“Semoga kerja keras dan pengorbanan tim akreditasi Prodi Sistem Informasi dan Teknik Komputer mendapatkan pahala yang setimpal, karena sudah berusaha semaksimal mungkin dalam memajukan ITEBA,” ujar Ibu Dekan.
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya dari ITEBA untuk terus memperbaiki kualitas pendidikan dan memenuhi standar akreditasi yang ditetapkan oleh LAM INFOKOM. Diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini, ITEBA dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan dan menjadi perguruan tinggi yang terkemuka khususnya di bidang Teknik Komputer dan Sistem Informasi.