Tim Dosen ITEBA bersama mahasiswa, melakukan program pengabdian masyarakat pada Sabtu, 09 September 2023. Adapun program pengabdian masyarakat ini dilakukan di Posyandu Tulip IX Tiban Ayu. Jenis pelatihan yang disampaikan pada pengabdian masyarakat tersebut yaitu penggunaan aplikasi berbasis mobile Posyandu Tulip IX.
Tujuan pelatihan ini dilakukan adalah untuk peningkatan pengelolaan manajemen posyandu agar lebih praktis dan lebih baik dalam segi pelayanan.
Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini dilakukan oleh dosen ITEBA yaitu dosen Prodi Matematika, Prodi Manajemen Rekayasa dan Prodi Teknik Komputer yakni Vitri Aprillia Handayani, S.Si., M.Si, Sadiq Ardo Wibowo, S.T., M.T dan Luki Hernando, M.Kom., serta 4 orang mahasiswa yakni Louis Lunardi, Nur Asikin, Jeremy Andika, dan Mita Permatasari.
Kegiatan dimulai dengan pembukaan oleh kata sambutan oleh Luki Hernando, M.Kom sebagai salah satu dosen ITEBA dan dilanjutkan pengenalan aplikasi dan tata cara penggunaannya. Setelah pemberian materi, acara selanjutnya adalah tanya jawab seputar aplikasi dan praktek penggunaannya oleh ibu-ibu posyandu.