Batam, 29 Mei 2024 – Sebanyak 19 mahasiswa Institut Teknologi Batam (ITEBA) memenuhi undangan dari Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Riau untuk berpartisipasi dalam rangkaian acara Seminar pada Festival Ekonomi Syariah (FESyar) Regional Sumatera Tahun 2024. Acara yang digelar di Auditorium Kampus Politeknik Batam, Batam Center ini berlangsung mulai pagi hari dan menghadirkan sejumlah narasumber terkemuka dalam bidang Ekonomi Syariah.
Seminar ini terdiri dari empat sesi utama yang berlangsung selama dua hari. Pada hari pertama, Selasa, 28 Mei 2024, diadakan “Flagship Seminar Ekonomi dan Keuangan Syariah” serta “Seminar Optimalisasi Dana ZISWAF”. Sesi-sesi ini dilanjutkan pada hari kedua, Rabu, 29 Mei 2024, dengan “Seminar Penguatan Ekosistem Produk Halal” dan “Seminar Pemberdayaan Usaha Syariah”.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Riau, Suryono, dalam sambutannya, menegaskan pentingnya edukasi dan sosialisasi sebagai bagian dari upaya peningkatan dan pengembangan ekonomi syariah di Indonesia. “Demi peningkatan dan pengembangan syariah di Indonesia, Bank Indonesia Provinsi Kepri bersama instansi terkait senantiasa melakukan edukasi dan sosialisasi sebagai salah satu bagian dalam pengembangan ekonomi syariah,” ujar Suryono.
Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, yang juga hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap penyelenggaraan FESyar Regional Sumatera di Kota Batam. Menurutnya, acara ini sangat bermanfaat dalam membangun semangat inovasi masyarakat. “Kita sangat berterima kasih kepada BI karena acara FESyar Regional Sumatera dilaksanakan di sini. Kegiatannya sangat beragam mulai dari seminar hingga berbagai pertandingan. Ini sangat bagus untuk membangun semangat inovasi masyarakat kita agar terus berkreasi dan berkreativitas,” ungkap Ansar Ahmad.
Partisipasi mahasiswa ITEBA dalam acara ini diharapkan dapat memperkaya pengetahuan dan wawasan mereka tentang ekonomi syariah, serta mendorong mereka untuk aktif dalam berbagai kegiatan yang mendukung pengembangan ekonomi syariah di masa depan. Kegiatan ini juga menjadi salah satu bentuk sinergi antara lembaga pendidikan dan instansi terkait dalam memajukan ekonomi syariah di Indonesia.