Selasa, 8 Oktober 2024, Institut Teknologi Batam (ITEBA) menerima kunjungan dari salah satu mitra industri, PT Batam Bintan Telekomunikasi. Kunjungan ini diwakili oleh Ibu Novianda Herdiyanti (Account Manager) dan Bapak Bobby Winanto Nadeak (Presales), yang disambut hangat oleh jajaran manajemen ITEBA. Di antaranya, hadir Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni Dr. Eng. Ansarullah Lawi, Dekan Fakultas Teknologi Industri Dr. Ir. M. Ansyar Bora, S.T., M.T., IPM., dan Ketua Program Studi Manajemen Rekayasa Ir. Aulia Agung Dermawan, S.T., M.T.
Pertemuan ini bertujuan untuk membahas peluang kolaborasi antara ITEBA dan PT Batam Bintan Telekomunikasi. Beberapa inisiatif yang dibahas antara lain program magang bagi mahasiswa, kuliah tamu dari praktisi industri, serta potensi kerja sama riset antara dosen ITEBA dan PT Batam Bintan Telekomunikasi.
Menariknya, salah satu alumni ITEBA dari Program Studi Manajemen Rekayasa, Hanif Dasril, kini berkarir di PT Batam Bintan Telekomunikasi, menjadi bukti nyata kontribusi ITEBA dalam mencetak lulusan berkualitas yang siap bersaing di industri.
Dr. Eng. Ansarullah Lawi, Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni ITEBA, mengusulkan agar PT Batam Bintan Telekomunikasi menjadi bagian dari Industrial Advisory Board (Dewan Penasehat Industri) ITEBA. Langkah ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara dunia akademis dan industri, khususnya dalam menghasilkan lulusan yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja.
Sebagai tindak lanjut, tim ITEBA merencanakan kunjungan balasan ke PT Batam Bintan Telekomunikasi di Batamindo Industrial Park untuk memperdalam diskusi dan mengeksplorasi lebih lanjut potensi kerja sama yang dapat diimplementasikan di masa mendatang.
Dengan adanya inisiatif-inisiatif ini, ITEBA terus menunjukkan komitmennya dalam menjalin kerja sama strategis dengan berbagai industri guna memberikan manfaat maksimal bagi mahasiswa, dosen, serta pengembangan ilmu pengetahuan.