Wakil rektor 1, Bapak Dr. Eng. Ansarullah Lawi diundang sebagai perwakilan Kampus ITEBA untuk memberikan materi bersama beberapa perwakilan kampus di Batam. Adapun materi zoom yang diberikan dengan tema Future Ready Batam Summit “Toward An Economy On Wellbeing For Inclusive And Sustainable Society” atau KTT Batam Siap Dimasa Depan “Menuju Ekonomi Kesejahteraan untuk Masyarakat yang Inklusif dan Berkelanjutan”.
Fokus pembahasan kali ini ialah terkait Contribution Of Thought From Acamedian, Social And Business Administration, atau Kontribusi dari Akademisi, Sosial dan Bisnis Administrasi. Dimana materi pembahasan nya diberikan pada hari Kamis, tanggal 17 November 2022 tersebut berlangsung kurang lebih selama 3 jam, dimulai dari pukul 12.00 siang hingga pukul sore 15.00 sore.
Sebagai salah satu perwakilan akademisi, Dr. Eng. Ansarullah Lawi berpendapat untuk rancangan kedepannya untuk Kota Batam.
‘’Pengembangan Smart City/kota cerdas berkelanjutan, guna menyajikan layanan terbaik untuk warganya. Dan untuk memenuhi semua kebutuhannya” paparnya.
Hal-hal yang mendasari untuk dapat mewujudkan Smart City tersebut dengan cara melibatkan pemerintahan, menerapkan TIK dan meningkatkan kualitas manajemen internal dari sebuah pemerintahan tersebut. Smart City tersebut diharapkan menjadi kota yang memiliki karakteristik tertentu dengan hubungan yang baik antara bisnis dan pemerintahan.
Selain Smart City, adapula Blue Green City, ujarnya. Blue Green City salah satu inovasi baru untuk mengatasi masalah banjir yang sering terjadi di kota Batam. Diharapkan kedua inovasi ini dapat menjadi salah satu alternatif untuk kemajuan dan keberhasilan kota Batam dimasa yang akan datang.