Jum’at, 28 Juni 2024 – Dalam sebuah acara yang berlangsung di Ballroom Nagoya Hill Hotel, dua dosen Institut Teknologi Batam (ITEBA) dari Program Studi Teknik Industri, Ibu Amirah Nova Khairiyah Pane, M.Sc., dan Ibu Siti Nur Maulidina, S.T., M.T., secara resmi dilantik dan dikukuhkan sebagai Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Women in Logistics and Transport (WiLAT) Kepri untuk periode 2024-2026. Acara ini menjadi momen penting dalam memperkuat peran perempuan di bidang rantai pasok, logistik, dan transportasi di Kepulauan Riau.
WiLAT merupakan bagian dari keanggotaan The Chartered Institute of Logistics and Transport (CILT) Internasional, sebuah badan profesional yang didirikan pada 3 November 1919 di London, Inggris, yang berfokus pada industri transportasi dan logistik. CILT memiliki lebih dari 30.000 anggota yang tersebar di lebih dari 33 negara, termasuk Indonesia yang telah bergabung sejak tahun 2014 dan diresmikan sebagai badan hukum pada tahun 2020. WiLAT diluncurkan secara global pada Juni 2013 dengan tujuan untuk mempromosikan status perempuan dalam industri logistik dan transportasi. Organisasi ini berupaya menyatukan para perempuan yang berkarir di sektor ini, menyediakan jaringan dukungan, dan menciptakan peluang pendampingan bagi mereka. Hingga kini, WiLAT telah memiliki lebih dari 3200 anggota di 40 negara, dan terus berkembang.
Dengan dilantiknya Ibu Amirah Nova Khairiyah Pane, M.Sc., dan Ibu Siti Nur Maulidina, S.T., M.T., sebagai pengurus DPW WiLAT Kepri, diharapkan dapat membawa perubahan positif dan memberdayakan perempuan di industri logistik dan transportasi, khususnya di wilayah Kepulauan Riau. Bersama-sama dengan pengurus lainnya di Kepri, kedua dosen ITEBA ini akan fokus pada empat bidang utama, yaitu kepemimpinan, pendampingan, kewirausahaan, dan pemberdayaan, serta program sosial (CSR) yang bertujuan untuk mengembangkan industri yang lebih ramah lingkungan, setara, dan bertanggung jawab secara sosial.
Ibu Amirah dan Ibu Siti adalah dosen di Program Studi Teknik Industri ITEBA, yang terus berupaya meningkatkan kompetensi dan keahlian di bidang logistik dan transportasi melalui pendidikan dan penelitian. Partisipasi mereka dalam WiLAT diharapkan dapat memperkuat hubungan antara akademisi dan industri, menciptakan peluang baru bagi civitas akademika ITEBA.