Medan, 24 Oktober 2024 – Dosen Institut Teknologi Batam (ITEBA), Bapak Alvendo Wahyu Aranski, S.Kom., M.Kom., hadir sebagai presenter dalam konferensi bergengsi International Conference on Informatics and Computing (ICIC) 2024. Di acara yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer (APTIKOM) dengan dukungan IEEE Indonesia Section ini, Pak Alvendo mempresentasikan hasil penelitian berjudul Development of Innovative Model for Waste Management System Using Internet of Things (IoT) and Machine Learning.
Penelitian ini merupakan kolaborasi antara ITEBA, Universitas Dian Nuswantoro, Universitas Muhammadiyah Magelang, Universitas Komputer Indonesia, dan Dinas Kesehatan Semarang. Model inovatif yang diusung dalam penelitian ini menggunakan teknologi IoT dan Machine Learning untuk menciptakan sistem pengelolaan limbah yang lebih efisien, berkelanjutan, dan responsif terhadap kebutuhan kota modern. Melalui penerapan teknologi ini, diharapkan dapat memberikan solusi bagi tantangan pengelolaan limbah di berbagai kota di Indonesia.
ICIC 2024 yang berlangsung di Medan, Sumatera Utara, diselenggarakan dalam format hybrid, memungkinkan partisipasi baik secara langsung maupun daring melalui platform Zoom Meeting. Acara ini menghadirkan keynote speaker ternama seperti Prof. Dr. Herman Mawengkang dari Universitas Sumatera Utara dan Assoc. Prof. Dr. Mohd Murtadha bin Mohamad dari Universiti Teknologi Malaysia, Malaysia. Kehadiran para ahli ini menambah bobot ilmiah konferensi, serta membuka peluang diskusi yang kaya bagi para peneliti, akademisi, dan praktisi teknologi.
Pak Alvendo menyampaikan harapannya bahwa penelitian ini tidak hanya memperkaya literatur akademis, tetapi juga membuka jalan bagi kolaborasi lintas lembaga dalam bidang pengelolaan limbah yang berkelanjutan. “Dukungan berbagai institusi dalam penelitian ini menunjukkan komitmen bersama untuk mengembangkan teknologi yang tidak hanya canggih, tetapi juga bermanfaat bagi masyarakat luas,” ujar Pak Alvendo.
Dengan tema dan gagasan inovatif yang diusung, ICIC 2024 diharapkan menjadi ajang inspiratif yang mendorong kemajuan teknologi informasi dan komputasi di Indonesia, sekaligus mempromosikan kolaborasi yang berdampak bagi masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.