Tim Dosen ITEBA sukses meraih medali emas dan medali perak dalam ajang kompetisi International Research and Innovation Symposium Exposition (RISE) 2024. Ajang kompetisi bengengsi internasional ini diselenggarakan oleh Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM) Malaysia. 2 (dua) project inovasi yang dipresentasikan oleh Tim ITEBA di event internasional ini berjudul Smart Walking Cane: Enhancing Elderly Mobility and Quality of Life in the Riau Islands with Arduino Mega Technology, dan EcoPaveTech Waste Processing System.
Tim terdiri dari 4 (empat) dosen ITEBA di antaranya Bapak Dr. Eng. Ansarullah Lawi, M.Eng, Bapak Ir. Aulia Agung Dermawan, S.T., M.T, Bapak Ir. Dimas Akmarul Putera, S.T., M.T, dan Bapak Alvendo Wahyu Aranski, S.Kom., M.Kom., dengan bimbingan Supervisor dari UTHM, Prof. Abdul Mutalib Leman.
International Research and Innovation and Symposium and Exposition (RISE) 2024 adalah sebuah acara internasional yang fokus pada inovasi dan penelitian lintas disiplin ilmu. Acara ini umumnya mencakup berbagai kegiatan seperti presentasi riset terbaru, diskusi panel dengan para ahli, pameran teknologi, serta kesempatan untuk berjejaring dan berkolaborasi dengan para peneliti dan profesional lainnya dari seluruh dunia.
Tujuan utama dari RISE adalah untuk memfasilitasi pertukaran pengetahuan dan ide antar para peneliti, akademisi, praktisi industri, dan pemangku kepentingan lainnya. Biasanya, acara ini menyediakan platform bagi peserta untuk mempresentasikan penelitian terbaru mereka, mendiskusikan temuan terkini, serta menjelajahi potensi kerja sama dalam proyek-proyek inovatif.
Dalam hal ini, kemenangan 2 medali sekaligus merupakan pencapaian yang signifikan dan membanggakan untuk ITEBA. Selain membangun hubungan internasional dengan semua peserta, belajar dari orang lain, dan berkontribusi pada masyarakat ilmiah secara lebih luas, kemenangan ini adalah pencapaian yang luar biasa, tetapi partisipasi itu sendiri juga membawa banyak nilai dan pengalaman yang berharga.